TARGET KELULUSAN

  1. Hafal 30 Juz AlQuran (6 tahun mondok)
  2. BerAqidah Ahlu sunnah wal Jama’ah dan Berakhlaqul Karimah
  3. Mampu berbahasa Arab dan Inggris secara lisan dan tulisan dengan baik dan benar sebagai modal dan kunci meningkatkan kwalitas diri dan prestasi.
  4. Menguasai prinsip-prinsip dasar Ilmu-ilmu Syar’i dan memiliki tsaqafah Islamiyah Sehingga mengerti Adab dan ikhtilaf dalam Islam.
  5. Mampu membaca Kitab kuning (Arab Gundul ) sebagai modal utama memperdalam Ilmu syari’at Islam
  6. Memiliki liffeskill dan Ilmu Teknologi Komputer sebagai modal dasar pengembangan diri di dunia Cyber dewasa ini
  7. Mandiri dan memiliki Jiwa Juang untuk berprestasi dalam mengembang jati diri
  8. Memiliki kemampuan Ilmu untuk melanjutkan Study di UNIVERSITAS unggulan di dalam dan luar Negri.

Alhamdulillah atas izin Allah SWT suatu prestasi yg cukup membanggakan karena sudah berhasil mengantarkan beberapa santri alumni RSK Asy Syifa mendapatkan beasiswa di Universitas Syarif Hidayatullah Ciputat, beasiswa Lipia Jakarta & Surabaya, Universitas Al Azhar Cairo Mesir dan beberapa yg lain berhasil kuliah di Turki Subu University, Jordan Yarmouk University, International Open University, UIN Semarang,  Universitas Islam Jakarta, Arrayah Sukabumi, PTIQ, Uhamka, BSI dll

Share the Post:

Related Posts

Scroll to Top